
Berikut 5 Macam-Macam Meja Lipat yang Berguna untuk Berbagai Kebutuhan
Anda berencana untuk menambah meja di rumah? Kalau iya, sebagai pilihan yang paling tepat adalah dengan meja lipat. Namun, sebelum Anda membeli meja lipat, cari tahu dulu macam-macam meja lipat. Tenang, Sewa78 akan memberikan informasi yang Anda butuhkan saat ini dan juga menawarkan sewa meja lipat dengan proses mudah dan cepat.
Punya banyak perabotan tapi space rumah gak terlalu besar, gimana dong? Sebagian orang mengakalinya dengan cara menggunakan perabotan dengan ukuran yang kecil dan ramping.
Contohnya, seperti meja makan yang rata-rata memiliki ukuran yang cukup besar dan terbuat dari bahan kayu. Anda bisa menggantinya dengan meja makan lipat. Ketika tidak dipakai bisa Anda lipat, simpel, dan gak memakan banyak ruang.
Soal jenis meja lipat, saat ini sudah ada banyak sekali macam-macam meja yang bisa dilipat dan siap mengisi rumah Anda. Namun, sebaiknya Anda tahu macam-macam meja lipat yang cocok dengan kebutuhan. Jika butuh penjelasan, baca artikel ini sampai habis!
Meja Belajar

Jenis meja lipat yang pertama yaitu meja belajar tanpa menggunakan kursi atau lesehan. Meja belajar lipat menjadi pilihan yang tepat buat Anda yang punya ruang kamar terbatas.
Meja belajar lipat ini memiliki ukuran yang kecil, ringan dan juga ringkas. Kebanyakan meja belajar lipat ini dibuat dari bahan kayu, fiberboard, dan plastik dengan design yang simpel. Tak hanya untuk anak, bahkan meja ini juga bisa digunakan oleh orang dewasa.
Meja Lipat Dinding

Meja lipat dinding merupakan jenis meja yang bisa Anda rakit sendiri dengan beberapa bagian. Bagian-bagian meja lipat dinding yaitu frame meja, badan meja, dan juga penyanggah. Tidak ketinggalan juga perlengkapannya seperti sekrup, engsel, dan lain-lain.
Meja lipat dinding ini termasuk salah satu meja multifungsi. Artinya Anda bisa menggunakannya untuk bekerja, belajar atau untuk meja makan.
Anda bisa membuat meja lipat dinding ini sendiri, tapi memang prosesnya ribet. Kalau ada yang mudah dan cepat kenapa harus ribet, ya ‘kan? Maksudnya, kenapa harus membuatnya sendiri kalau Anda bisa menyewa meja lipat di sewa meja lipat Surabaya dengan harga murah.
Meja Makan Lipat

Tidak memiliki begitu banyak ruangan membuat Anda berpikir dua kali untuk menggunakan meja makan. Sekarang Anda sudah tidak perlu lagi ragu untuk menambah perabotan meja makan. Pasalnya, Anda bisa menggunakan meja makan lipat dengan design yang lebih ringkas.
Meja makan lipat bisa Anda gunakan di mana saja, baik di dalam rumah atau di luar rumah. Selain itu, meja makan lipat ini juga bisa Anda simpan jika tidak digunakan.
Meja Lipat Outdoor

Meja lipat outdoor biasanya dibuat khusus untuk diletakkan di luar ruangan seperti teras rumah. Biasanya, meja lipat ini terbuat dari bahan stainless steel, kayu atau plastik dengan kualitas terbaik dan juga tahan lama.
Perbedaan meja lipat outdoor dengan meja lipat lainnya adalah bobotnya yang lebih berat daripada meja lipat lainnya. Apabila Anda ingin membawa atau memindahkannya akan membutuhkan bala bantuan lebih dari 1 orang.
Daripada harus ribet membawa kursi lipat outdoor yang berat, kenapa gak pakai meja lipat bazar saja? Anda bisa sewa meja bazar dengan harga yang murah. Selain itu, meja bazar ini juga lebih ringan dan bisa Anda gunakan untuk berkemah dan berjualan atau mempromosikan bisnis yang Anda lakukan.
Meja Lipat Olahraga

Terakhir yaitu meja lipat untuk kebutuhan olahraga. Salah satu olahraga yang menggunakan meja lipat adalah olahraga pingpong. Kerangka meja lipat pingpong ini terbuat dari pipa baja dan dilas dengan baja galvanis datar.
Di sisi lain, meja pingpong ini dilengkapi dengan roda dan proses melipatnya juga gampang. Dengan adanya 4 roda memudahkan Anda untuk memindahkan atau menyimpannya tanpa harus mengangkatnya.
Pertanyaan Terkait
Apa fungsi meja lipat?
Meja lipat bisa Anda gunakan untuk meja makan, meja kerja, belajar, dan jualan.
Meja lipat terbuat dari apa?
Bahan yang paling banyak produsen gunakan untuk membuat meja lipat adalah kayu dan plastik.
Apa kelebihan meja yang terbuat dari kayu?
Kelebihan dari meja kayu adalah penampilannya lebih estetik, kuat, dan mudah Anda bersihkan.
Setelah Anda membaca penjelasan di atas seputar macam-macam meja lipat, kini Anda tidak perlu lagi bingung jenis meja lipat mana yang akan Anda pakai di rumah. Anda bisa membeli dari pengrajin kayu yang terpercaya agar hasilnya bagus.
Namun, jika Anda membutuhkan meja lipat hanya sesekali, kenapa tidak sewa meja lipat saja? Harga yang ditawarkan jauh lebih murah. Tempat sewa meja lipat yang memberikan harga murah, proses cepat dan mudah hanya ada di Sewa78.
Anda tertarik untuk sewa meja lipat? Hubungi saja kami melalui kontak yang tertera. Setelah itu, kami yang akan antar mejanya ke alamat rumah Anda!
Ingin diskon untuk Sewa Meja Lipat?
Artikel dan Panduan Sewa Meja Lipat
Lihat Semua






